Cara Mengubah Pecahan Biasa Ke Pecahan Desimal

Sahabat pembelajar yang selalu semangat, pada kesempatan sebelumnya kami pernah menyajikan bagaimana Cara Mengubah PecahanBiasa Ke Pecahan Campuran. Nah, sebagai lanjutan untuk belajar mandiri. Kali ini kami akan sajikan bagaimana cara mengubah pecahan biasa ke pecahan desimal.

 

Cara Mengubah Pecahan Biasa Ke Pecahan Desimal

Pecahan Biasa

Pecahan biasa adalah pecahan yang terdiri dari pembilang dan penyebut. Contoh pecahan biasa misalnya adalah ½ , dimana 1 sebagai pembilang dan 2 sebagai penyebut.

 

Pecahan Desimal

Pecahan decimal adalah sebuah pecahan yang dipisahkan dengan tanda koma ( , ). Contoh pecahan decimal yaitu:

1. 2,5 dibaca dua koma lima

2. 4,8 dibaca empat koma delapan

3. 0,6 dibaca nol koma enam

4. 1,25 dibaca satu koma dua lima

 

Cara Mengubah Pecahan Biasa Menjadi Pecahan Desimal

Cara untuk mengubah pecahan biasa ke pecahan desimal tidaklah sulit, melainkan sangat mudah asalkan tahu caranya. Contoh misalkan kita akan mengubah pecahan biasa yaitu ¾ ke pecahan desimal.

¾ pecahan desimalnya adalah ….

Cara 1

Untuk cara 1 kita gunakan bagi kurung, perhatikan gambar di bawah ini!

Cara Mengubah Pecahan Biasa Ke Pecahan Desimal

 Cara 2

Untuk cara 2, kita ubah penyebutnya ke persepuluh, perseratus, perseribu, dan seterusnya.

¾ = 75/100

3 x 25 = 75

4 x 25 = 100

 

¾ = 75/100 = 0,75

75/100 adalah pecahan biasa dengan penyebutnya seratus. Nah, jika penyebutnya seratus artinya pecahan berikut dua angka di belakang koma sehingga menjadi 0,75.

 

Demikian kami sajikan artikel tentang Cara Mengubah Pecahan Biasa Ke Pecahan Desimal. Semoga bermanfaat!!!

0 Comments

Post a Comment